Sempat Menjadi Sorotan Publik Karena Pagar Laut, Kantor ATR/BPN Mengalami Kebakaran

By angkasatu 09 Feb 2025, 13:31:14 WIB Nasional
Sempat Menjadi Sorotan Publik Karena Pagar Laut, Kantor ATR/BPN Mengalami Kebakaran

Keterangan Gambar : Mentri Agraria Tata Ruang/Badan Pertahan Nasional, Nusron Wahid, mendatangi kantor ATR/BPN yang mengalami kebakaran (foto:istimewa).


Jakarta, Angkasatunews.com - Setelah sebelumnya menjadi sorotan publik karena kawasan pagar laut di Kabupaten Tanggerang, Banten bersertifikat HGB dan SHM, Sabtu malam, (08/02/2025) salah satu ruangan kantor kementrian ATR/BPN dilalap si jago merah.

Berdasarkan informasi yang media ini himpun, kebakaran terjadi di ruangan humas sekitar pukul 23.09 WIB dan api berhasil dipadamkan sekitar 00.35 WIB. Setidaknya 6 Unit mobil dan 62 personel pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api. 

Plt Kepala Dinas Gulkamat Jakarta, Striadi Gunawan, mengatakan petugas sekuriti sempat mencoba memadamkan api dengan alat pemadam api ringan atau Ampar. Namun, nyala api lebih dulu membakar kertas arsip di atas meja hingga menimbulkan asap tebal. 

Baca Lainnya :

“Sekuriti menangani api awal dengan ampar. Namun, api sudah membakar kertas-kertas arsip di atas meja menghasilkan asap tebal, dan sekuriti melapor damkar untuk meminta bantuan,” kata Satriadi, mengutip Detik.com, Minggu (09/02/2025).

Dugaan awal, Lanjut Satriadi, kebakaran ruangan humas kantor ATR/BPN terjadi akibat korsleting pada perangkat pendingin udara atau AC. “Dugaan penyebab diduga korsleting perangkat AC,”

Nusron Wahid Mendatangi Lokasi

Mentri ATR/BPN, Nusron Wahid, ketika kejadian tengah akan pulang setelah menghadiri haul di Jakarta Barat. Begitu mendapat kabar, ia pun lansung mendatangi lokasi dan tiba sekitar pukul 23.40 WIB. 

“Tadi pas baru datang ke sini cukup gede apinya. Saya tadi masih melihat apinya cukup gede,” ujarnya. 

Berbeda dengan Satriadi, Nusron menduga kebakaran terjadi karena kelalaian pegawainya yang lupa mematikan komputer sehingga komputer terbakar. “Kayanya ya itu ada petugas, pegawai, komputernya itu ga dimatikan. Tapi sejauh ini penyebabnya masih diselidiki, pasti nanti ketahuan kok,” katanya kepada wartawan di lokasi kejadian (09/02/2025). 

Selain itu, Nusron juga memastikan tidak ada korban dalam kejadian ini. Kondisi gedung dalam keadaan kosong. Namun, untuk berkas atau dokumen penting, ia belum mengetahui apa saja yang rusak atau hangus terbakar. “Di dalam ga ada orang, jadi dipastikan tidak ada (korban jiwa). Nah (untuk berkas atau dokumen penting) itu belum tahu,” pungkasnya. (Adt/adm) 





Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Loading....



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.